Bagaimana ujian kedewasaan yang sesungguhnya? Di saat kita ada masalah dengan orang lain ada kesempatan yang lain pula, kita pasti sangat tidak menginginkan bertemu dengan orang itu dan berharap juga orang itu leyap dari muka bumi ii. Mungkin gambarannya seperti itu. Tapi sekali lagi kebiasaan lama yang tidak semestinya itu harus di rubah dan harus berujung sekarang juga.
Ujian kedewasaan yang sesungguhnya adalah bisa di lihat dari sikap. Sikap menyelesaikan konflik, sikap berkomunikasi dan sikap bijakdi kala mengambil sebuah keputusan. Seperti lagunya iwan fals, sepertinya kita memang harus membongkar kebiasaan lama dan menghadirkan keadaan baru yang fleksibel dan mudah di terima orang banyak.
Memikirkan diri sendiri dan kepuasan naruli sendiri adalah jalan sesat yang semestinya harus kita hindari sejak dini. Hal seperti inilah yang nantinya bisa menghancurkan kebersamaan, manusia tidak bisa berjalan sendiri karena manusia itu makhluk sosial. Itu pendapat yang benar sekali, tapi ingat manusia pada akhirnya akan jalan sendiri-sendiri di hari pembalasan.
Lalu apa yang di maksud dengan tidak bisa berjalan sendiri? Di dunia ini memang kita di suruh untuk jalan berdampingan dan saling berantai membentuk satu kesatuan. Itu tercipta karena Tuhan bergitu adil yang tidak lain tujuannya mendewasakan diri untuk berbaur dengan orang lain. Di dunia ini orang yang berjalan sendiri adalah orang yang gila.
Orang gila yang jalan di pinggir jalan itulah contohnya. Dan tudak ada tujuan untuk bersatu sama sekali. Saya ingat benar ketika sebuah rantai itu saling memutuskan diri dan tidak lagi membentuk pola yang bersama. Rasanya sangat hampa dan dunia ini tidak akan lagi bewarna. Yang jelas, untuk apa sih kita ini membenci orang lain kalo masih ada jalan untuk bersatu dan bisa minum kopi bareng?
bener tuh.....mending ngopi bareng dan menikmati kebersamaan dan memperindah perbedaan dgn cara duduk satu meja dgn wedang kopi :d
ReplyDeletedulu sempet denger sih.. kedewasaan seseorang itu salah satunya dilihat dari caranya menghadapi masalah :)
ReplyDeletetak baik saling bermusuhan , mending bersatu dan mari ngopi , betul kaan ? hehehe :)
ReplyDeletedari pada pusing, mending menikmati apa yang ada dibanding harus berfikir tentang berbagai rencana untuk dewasa :)
ReplyDelete